Kita tahu bahwa tubuh manusia memerlukan asam lambung yang dapat digunakan untuk mencerna makanan. Akan tetapi bila suatu ketika produksi asam lambung tersebut berlebih, hal tersebut justru akan membuat gangguan pada sistem pencernaan. Dan dapat dipastikan hal tersebut akan sangat mengganggu aktivitas Anda sehari. Bagi Anda yang punya penyakit asam lambung tidak perlu bingung karena ada berbagai cara alami dan mudah yang bisa Anda praktekkan untuk mengobati asam lambung.
Bagi Anda yang kurang begitu jelas tentang penyakit asam lambung dapat dijelaskan bahwa asam lambung dapat naik dan mencapai kerongkongan sebagai akibat dari adanya katup yang terletak antara kerongkongan serta lambung tidak dapat berfungsi dengan baik. Dan kondisi ini kemudian sering disebut dengan GERD (gastroesophageal reflux disease). Gejala ini akan menimbulkan dampak yang sangat luar biasa pada tubuh Anda yaitu nyeri pada ulu hati, rasa sulit untuk menelan sampai dengan mulut menjadi pahit atau asam dan perut dalam kondisi yang tidak nyaman sama sekali.
Asam lambung ini adalah salah satu penyakit yang dapat muncul kapan saja dan dimana saja, oleh karena itu berikut ini adalah bahan alami yang bisa Anda gunakan untuk mengobati penyakit tersebut:
- Jahe
Jahe dipercaya mampu untuk meredakan asam lambung yang naik. Jahe mempunyai sifat antiradang yang secara alami dipercaya dapat mengatasi serta mengobati nyeri ulu hati dan berbagai masalah pencernaan yang lain. Untuk mengobati gejala asam lambung Anda bisa menggunakan jahe dengan mengolahnya menjadi minuman yang hangat.
- Akar manis
Obat satu ini juga dipercaya mampu untuk digunakan sebagai obat untuk mengatasi masalah yang terjadi pada pencernaan seperti contohnya yaitu nyeri pada ulu hati serta heartburn. Bahan kimia yang ada di dalam tanaman ini dipercaya mampu untuk mengurangi pembengkakan serta juga bisa digunakan untuk menyembuhkan peradangan yang terjadi dalam tubuh.
- Teh Chamomile
Teh yang satu ini memang memiliki banyak sekali khasiat yang mampu digunakan untuk meredakan berbagi masalah seperti meredakan nyeri perut serta ulu hati. Mual dan muntah dan dipercaya juga mampu untuk mengatasi asam lambung dan susah tidur.
Dengan mengkonsumsi beberapa jenis makanan di atas, dapat dipastikan mampu untuk meredakan penyakit asam lambung. Selain beberapa makanan di atas juga ada berbagai jenis sayuran yang dapat Anda gunakan untuk mengatasi asam lambung. Salah satunya adalah brokoli, kembang kol, kentang serta buncis. Selain itu juga bisa mengkonsumsi buah-buahan seperti pisang, apel, pir dan melon. Tidak hanya buah dan sayur saja yang dipercaya ampuh meredakan asam lambung namun ada juga berbagai daging.
Ada beberapa hal yang menjadi faktor dan pemicu munculnya penyakit asam lambung, contohnya yaitu bisa jadi dikarenakan adanya efek samping dari konsumsi obat-obatan tertentu seperti aspirin. Selain itu juga bisa disebabkan oleh kelebihan berat badan atau obesitas dan merokok. Penyebab lain yang perlu Anda tahu adalah adanya kelainan pada lambung serta infeksi bakteri H. Pylori.
Mengobati asam lambung memang bukan perkara yang sulit. Ha ini dikarenakan banyak sekali obat-obatan alami yang bisa Anda gunakan. Selain itu sebelum Anda terserang penyakit asam lambung yang nantinya akan sangat mengganggu kegiatan Anda sehari-hari, mulailah untuk hidup lebih sehat, kurangi minuman alkohol, cukup tidur dan olahraga dan hindari makanan junkfood.